Grup Kenthong MIMA NU Karangnangka

MI Ma'arif NU Karangnangka Sedang memeriahkan acara di desa karangnangka. MI Ma'arif NU Karangnangka mempunyai grup kentongan Panji Laras kami bersyukur karena dapat ikut serta dalam acara-acara yang diadakan didesa.

Lomba Siswa KKMI Kec. Kedungbanteng

Foto Ketua KKMI berfoto bersama para pemenang lomba siswa bidang seni. MI Ma'arif NU Karangnangka sebagai tuan rumah mendapatkan beberapa juara diataranya MTQ, Murotal, Pidato B. Arab. Acara ini berlangsung selama satu hari.

Senam Pagi

Setiap hari sabtu siswa-siswi beserta guru melakukan senam bersama. hal ini bertujuan untuk menjaga kesehatan peserta didik agar badan dan otot-otot tubuh tidak kaku. juga meningkatkan kecintaan siswa kepada olah raga.

Rapat Dewan Guru dan Komite

Dewan Guru dan Komite MI Ma'arif NU Karangnangka sedang melakukan rapat dalam rangka evaluasi kegiatan madrasah dan membahas agenda Madrasah ke depan

Kegiatan Pramuka

Dalam rangka mengisi waktu setelah melaksanakan ulangah akhir semester gasal. MI Ma'arif NU Karangnangka mengadakan persami untuk refresing. kegiatan ini walaupun sederhana akan tetapi mempunyai nilai pendidikan dan pembelajaran yang tinggi.

Tuesday, February 25, 2014

Berita Kemenag Tentang Beasiswa S1 Tahun 2014

Berita Kemenag Tentang Beasiswa S1 Tahun 2014.  Program Bantuan Beasiswa S1 Kemenag bagi guru madrasah dan peningkatan kompetensi kepala sekolalah dapat di lihat disini

Friday, February 21, 2014

Cara Belajar Yang Efektif

Cara Belajar Yang Efektif . Dalam proses pembelajaran seorang guru dapat melatih siswanya agar dapat belajar yang cepat, efektif, dan dapat memperoleh hasil yang baik. berikut ini ada beberapa cara belajar yang efektif diataranya sebagai berikut :
1. Belajar dengan kata-kata. Cara ini bisa kita mulai dengan mengajak seorang teman yang senang bermain dengan bahasa, seperti bercerita dan membaca serta menulis. Cara belajar ini sangat menyenangkan karena membantu kita mengingat nama, tempat, tanggal, dan hal-hal lainnya dengan cara mendengar kemudian menyebutkannya.
2. Belajar dengan pertanyaan. Bagi sebagian orang, belajar makin efektif dan bermanfaat bila itu dilakukan dengan cara bermain dengan pertanyaan. Misalnya, kita memancig keingintahuan dengan berbagai pertanyaan. Setiap kali muncul jawaban, kejar dengan pertanyaan, hingga didapatkan hasil akhir atau kesimpulan.
3. Belajar dengan gambar. Ada sebagian orang yang lebih suka belajar dengan membuat gambar, merancang, melihat gambar, slide, video, atau film. Orang yang memiliki kegemaran ini, biasa memiliki kepekaan tertentu dalam menangkap gambar atau warna, peka dalam membuat perubahan, merangkai dan membaca kartu.
4. Belajar dengan musik. Detak irama, nyanyian, dan mungkin memaikan salah satu instrumen musik, atau selalu mendengarkan musik. Ada banyak orang yang suka mengingat beragam informasi dengan cara mengingat notasi atau melodi musik. Ini yang disebut dengan ritme hidup. Mereka berusaha mendapatkan informasi terbaru mengenai beragam hal dengan cara mengingat musik atau notasi kemudian bisa membuatnya mencari informasi yang berkaitan dengan itu. Misalnya mendengarkan lagu jazz, lalu tergelitik bagaimana lagu itu dibuat, siapa yang membuat, dimana, dan pada saat seperti apa lagu itu muncul. Informasi yang mengiringi lagu itu, bisa saja tak sebatas cerita tentang musik, tapi juga manusia, teknologi, dan situasi sosial politik pada kurun waktu tertentu.
5. Belajar dengan bergerak. Gerak manusia, menyentuh sambil berbicara dan menggunakan tubuh untuk mengekspresikan gagasan adalah salah satu cara belajar yang menyenangkan. Mereka yang biasanya mudah memahami atau menyerap informasi dengan cara ini adalah kalangan penari, olah ragawan. Jadi jika anda termasuk kelompok yang aktif, tak ada salahnya mencoba belajar sambil melakukan beragam aktivitas menyenangkan seperti menari atau berolah raga.
6. Belajar dengan bersosialisasi. Bergabung dan membaur dengan orang lain adalah cara terbaik mendapatkan informasi dan belajar secara cepat. Dengan berkumpul, kita bisa menyerap berbagai informasi terbaru secara cepat dan mudah memahaminya. Dan biasanya informasi yang didapat dengan cara ini akan lebih lama terakam dalam ingatan.
7. Belajar dengan kesendirian. Ada sebagian orang yang gemar melakukan segala sesuatunya, termsuk belajar dengan menyepi. Untuk mereka yang seperti ini, biasanya suka tempat yang tenang dan ruang yang terjaga privasinya. Jika anda termasuk orang seperti ini maka memiliki kamar pribadi sangat membantu anda bisa belajar dengan tenang secara mandiri,

20 Sikap Guru Dalam Proses Pembelajaran

20 Sikap Guru Dalam Proses Pembelajaran. berikut ini ada 20 sikap yang harus dimiliki oleh seorang guru diataranya sebagai berikut :
1. Memiliki kadar pengetahuan yang luas dan terkini khususnya mata pelajaran yang menjadi spesialisnya
2. Berpengalaman mengajar
3. Ucapannya jelas
4. Antusias
5. Peduli
6. Ceria dan santai
7. Siap bekerja sama dengan guru lain maupun orang tua siswa
8. Berniat memperbaiki kecakapan mengajarnya dan memajukan ilmu pendidikannya
9. Kelasnya secara sturktural teratus baik, utnuk memaksimalkan waktu mengajar
10. Menempelkan atauran pada dinding kelas
11. Menempelkan karya semua siswa di dinding kelas
13. Menjaga waktu transisi sedikit mungkin
14. Masuk kelas dalam kondisi siap.
15. Dorongan positif
16. Memonitor dan menganangi gangguan kecil di kelas
17. Suka berkeliling
18. Mendisiplinkan siswa secara adil dan wajar
19. Menyampaikan harapan akademis yang tinggi
20. Mengajar berdasarkan teori dan praktek pendidikan yang kuat

Tuesday, February 4, 2014

Jenis-Jenis Anak Berkebutuhan Khusus

Kami perbaharui postingan kali ini dengan judul "Jenis-Jenis Anak Berkebutuhan Khusus". Kelainan pada anak yang menyebabkan anak memiliki kebutuhan khusus ada beberapa jenis dan beberapa faktor yang menyebabkannya diantaranya :
  1. Kelainan mental
  2. Kelainan fisik
  3. Kelainan emosi
Adapun faktor yang menyebabkan kelainan antara lain : faktor herediter, faktor infeksi, faktor keracunan, dan faktor kekurangan gizi.

Sedangkan anak berkebutuhan khusus bila ditinjau dari waktu terjadinya kelainan dapat dikelompokkan : Prenatal, peri-natal,dan pasca natal.

Kelainan yang diderita anak dapat menimbulkan berbagai dampak, baik terhadap keluarga maupun anak itu sendiri. Dampak yang ditimbulkan adanya anak berkebutuhan khusus dapat dibagi menjadi : dampak fisiologis, dampak psikologis, dan dampak sosiologis.

Menurut Hallahan dan Kauffman (1991) bentuk penyelenggaraan pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus ada berbagai pilihan yaitu :
  1. Reguler Class Only (kelas biasa dengan guru biasa)
  2. Reguler Class With Consultation (kelas biasa dengan konsultasi guru PLB)
  3. Itinerant Teacher (kelas biasa dengan guru kunjung)
  4. Resource Teacher (guru sumber, yaitu kelas biasa dengan guru biasa, namun dalam beberapa kesempatan anak berada di ruang sumber dengan guru sumber)
  5. Pusat Diagnostik-Prescriptif
  6. Hospital or Homebound Instruction (pendidikan di rumah atau di rumah sakit, yakni kondisi anak yang memungkinkan belum masuk ke sekolah biasa)
  7. Self-contained Class (kelas khusus di sekolah biasa dengan guru PLB)
  8. Special Day School (sekolah luar biasa tanpa asrama)
  9. Residential School (sekolah luar biasa berasrama)

Sunday, February 2, 2014

Hari Guru di Negara Bagian Amerika

Melanjutkan Artikel kemaren tentang Hari Guru di Negara - Negara Asia sekarang kami akan menyampaikan tentang Hari Guru di Negara Bagian Amerika, oke langsung saja :
  • Amerika Serikat : minggu pertama dibulan Mei (Minggu Apresiasi Guru)
  • Argentina : 11 September. Hari peringatan wafatnya Domingo Faustino Sarmiento, seorang pendidik dan politisi Argentina.
  • Brazil : 15 Oktober (Sejak 1963). Pertama kali dirayakan tahun 1947 di Sao Paulo oleh sejumlah guru dari sebuah sekolah kecil. Tanggal 15 Oktober disepakati sebagai hari guru karena pada tanggal tersebut, Dom Pedro I menyetujui dekrit penataan kembali sekolah dasar di Brazil.
  • Chili : 16 Oktober. Pada tahun 1974. tanggal 10 Desember disepakati sebagai hari guru karena penyair Chili Gabriela Mistral menerima Penghargaan Nobel pada 10 Desember 1945. Sejak tahun 1977, hari guru diubah menjadi tanggal 16 Oktober untuk memperingati berdirinya Institut Guru Chili (Cholegio de Profesores de Chile)
  • Meksiko : 15 Mei (sejak 1918)
  • Peru : 6 Juli (sejak 1953). Pejuang kemerdekaan Jose de San Martin mendirikan sekolah umum untuk laki-laki setelah Jose Bernardo de Tagle meloloskan resolusi pendidikan pada 6 Juli 1822.

Hari Guru Negara - Negara di Asia

Pada tahun 2014 ini kami akan perbaharui artikel kami, kali ini akan membahas tentang Hari Guru Negara - Negara di Asia sebagai berikut :
  • Filipina : 5 Oktober. Peringatan hari guru (bahasa Tagalog : Arawng mga Guro) ditetapkan tanggal 5 Oktober berdasarkan Perintah Presiden No. 479. Walaupun demikian, hari guru biasanya dirayakan di sekolah-sekolah dasar dan sekolah menengah sekitar bulan september dan oktober.
  • Hong Kong : 10 September (hingga 1997 : 28 September). 
  • India : 5 September. Hari ulang tahun Presiden India Dr. Sarvapalli Radhakrishnan yang juga seorang guru ditetapkan sebagai hari guru. Disekolah-sekolah diadakan perayaan dan murid yang paling senior memaikan peran sebagai guru.
  • Indonesia : 25 November. Hari Guru Nasional diperingati bersama hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Hari Guru Nasional bukan hari libur resmi, dan dirayakan dalam bentuk upacara peringatan disekolah-sekolah dan pemberian tanda jasa bagi guru, kepala sekolah, dan pengawas. Guru di Indonesia dianggap sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.
  • Iran : 2 Mei. Peringatan wafatnya Morteza Montahari sebagai martir pada 2 Mei 1979.
  • Korea Selatan : 15 Mei. Hari guru dirayakan sejak tahun 1963 di Seoul, dan sejak tahun 1964 di kota Chuncheon. Perayaan ini dimulai oleh sekelompok anggota palang merah remaja yang mengunjungi guru-guru yang sedang sakit dirumah sakit. Perayaan hari guru secara nasional tidak dilangsungkan dari tahun 1973 hingga 1982, dan baru dilanjutkan kembali sejak tahun 1983. Guru menerima hadiah bunga anyelir.
  • Malaysia : 16 Mei. Tanggal 16 Mei 1956, Majelis Undang-Undang Persekutuan Tanah Melayu menerima rancangan kurikulum dari laporan Jawatankuasa Pelajaran.
  • Pakistan : 5 Oktober.
  • RRC : 10 September. Murid-murid biasanya memberikan hadiah balas jasa kepada guru, seperti kartu ucapan dan bunga.
  • Singapura : 1 September (hari libur sekolah). Perayaan dilakukan sehari sebelumnya, dan murid-murid dipulangkan lebih awal.
  • Taiwan : 28 September (ulang tahun Konfusius.
  • Thailand : 16 Januari (sejak 1957).
  • Turki : 24 November (sejak 1981)
  • Vietnam : 20 November. Hari libur sekolah untuk mengunjungi guru dan mantan guru dirumah masing - masing
mimanukarangnangkabms.blogspot.com mimanukarangnangkabms.com